Resep dan Cara Membuat Tiliaya khas Gorontalo

Resep masakan kali ini datang dari tempat suamiku dilahirkan, Kota Gorontalo. Menunya bernama Tiliaya. Namanya unik ya? Masakan ini merupakan olahan dari bahan utama gula merah yang disisir halus dengan santan kelapa segar lalu dimasak dengan cara dikukus.

Kebanyakan masyarakat, utamanya pendatang di Kota Gorontalo menganggap kuliner ini sebagai Kue Basah, padahal Tiliaya adalah salah satu makanan khas Gorontalo yang hanya bisa ditemukan pada acara-acara tertentu saja seperti acara adat Gorontalo. Biasanya, makanan ini disajikan bersama nasi kuning.


Zaman dahulu kala, dan mungkin sekarang masih ada sebagian masyarakat Gorontalo yang menjalankan tradisi ini, Menu Tiliaya digunakan sebagai menu pelengkap di bulan suci Ramadhan saat bersantap sahur, karena diyakini Tiliaya mengandung kalori yang bisa membuat orang tidak merasakan lapar saat berpuasa. Nah, apalagi saat ini kita menanti datangnya bulan suci ramadhan, gak ada salahnya kuliner ini dicoba.

Walaupun aku belum pernah mempraktekannya secara langsung, namun Tiliaya telah beberapa aku cicipi. Tiliaya ini lebih pas dimakan dengan nasi kuning, rasanya sangat khas dengan tekstur kuliner yang sangat lembut dan rasanya manis.

Makin penasaran seperti apa lezatnya tiliaya serta bagaimana cara membuat kuliner tiliaya khas Gorontalo? Berikut Resep dan langkah-langkahnya :

Resep Tiliaya Khas Gorontalo
Bahan-bahan yang diperlukan
  • Gula merah (serut), 360 gr
  • Telur ayam, 6 btr
  • Santan kelapa, 300 ml
  • Garam dapur, ½ sdt
Cara membuat tiliaya
  • Kocok telur ayam yang sudah disiapkan, lalu campurkan dengan garam dan gula merah yang sudah disisir halus. Aduk merata sampai larut dengan telur.
  • Tambahkan kocokan telur dengan santan kelapa secara perlahan sembari terus dikocok.
  • Berikutnya, siapkan wadah yang telah diberi olesan minyak goreng supaya tidak lengket lalu beri alas daun pisang.
  • Tuangkan campuran bahan tadi pada loyang yang sudah disiapkan lalu masukkan ke dalam pengukusan dan kukus hingga menjadi kental dan matang. Angkat dan biarkan dingin.
  • Sajikan di mangkuk bersama sepiring nasi kuning.
Ok teman-teman... Itulah Resep Tiliaya khas Gorontalo dan Cara Membuat Kuliner Tiliaya dengan tekstur lembut dan manis. Tiliaya lebih pas disajikan saat dingin dengan nasi kuning sebagai pelengkapnya.

Semoga bermanfaat.

0 comments:

Posting Komentar

Hai sobat diary... Terima kasih sudah berkunjung ke diaryku. Semoga tulisannya bermanfaat. Jangan lupa beri Komentar, bisa saran atau tanggapan dari tulisanku sebagai bahan evaluasi nanti. Sering-seringlah mampir ke Diaryku ya? Aku pasti akan melakukan kunjungan balik ke blog teman-teman dan menjalin persahabatan.

Salam
Naya

Komentar Sahabat
Sahabat Diary